• Kamis, 21 September 2023

Gakeslab Siap Jadi Mitra Terpercaya Pemerintah

- Selasa, 17 Mei 2022 | 14:58 WIB

 JAMBI - Ketua Perkumpulan Organisasi Perusahaan Alat-alat Kesehatan dan Laboratorium (Gakeslab) Indonesia Provinsi Jambi Alex Chandra Erta menyatakan pihaknya siap menjadi mitra terpercaya pemerintah, swasta dan masyarakat dalam menyediakan atau menyalurkan alat kesehatan dan laboratorium di Provinsi Jambi.

Hal ini disampaikan Alex saat halal bihalal Gakeslab dengan Dinas Kesehatan Provinsi Jambi. Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jambi Fery Kusnadi selaku pembina Gakeslab Provinsi Jambi.

"Bedasarkan visi dan misi Gakeslab Indonesia Provinsi Jambi sebagai asosiasi perusahaan alat kesehatan dan laboratorium yang bermanfaat, solid, professional, memiliki kapasitas dan berintegritas dalam bisnis alat kesehatan dan laboratorium di Provinsi Jambi," kata Alex.

Ia juga mengimbau kepada pengurus dan anggota untuk merapatkan barisan, serta bahu membahu dalam menjalankan organisasi Gakeslab agar bisa menjadi tuan rumah di rumah sendiri.

"Kami juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang telah bekerja sama dan berkontribusi dalam memajukan organisasi ini," tandasnya.

Editor: Administrator

Terkini

228 Warga Binaan Lapas di Jambi Terjangkit Tuberkulosis

Kamis, 21 September 2023 | 06:50 WIB
X