BANGKO - Idham Bilaguna (35), warga Desa Kandang Kecamatan Tabir, Kabupaten Merangin, harus mendapatkan perawatan di Puskesmas Tabir, setelah mengalami luka bacok di kepala. Pelakunya adalah Pudin (30), yang juga merupakan warga Desa Kandang.
Informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa ini terjadi Jumat (22/1) lalu sekitar pukul 16.00 WIB. Kejadian bermula saat korban bersama temannya tengah menggali sumur. Pelaku kemudian datang, dan tanpa sebab yang jelas langsung membentak korban.
Tidak terima dibentak, korban lantas balik membentak pelaku. Setelah sempat terjadi perang mulut, pelaku kemudian pergi meninggalkan korban.
Namun tidak lama kemudian pelaku kembali lagi, kali ini dengan membawa sebilah parang. Korban yang saat itu tengah beristirahat, langsung dibacok pelaku. Usai melakukan pembacokan pelaku langsung melarikan diri, sementara itu korban dilarikan warga ke Puskesmas Tabir.
“Iya, kita sudah menerima laporannya. Saat ini pelaku masih kita cari,” kata Kapolsek Tabir, AKP Rizal, saat dikonfirmasi, Minggu (24/1).