Wawako Antos Lepas 116 Calon Jamaah Haji Kota Sungai Penuh

- Jumat, 9 Juni 2023 | 13:23 WIB
Pelepasan calon jamaah haji Kota Sungai Penuh (Metrojambi.com/Dedi Aguspriadi)
Pelepasan calon jamaah haji Kota Sungai Penuh (Metrojambi.com/Dedi Aguspriadi)

 

METROJAMBI.COM - Wakil Walikota Sungai Penuh Alvia Santoni pada Jumat (9/6/2023) pagi melepas keberangkatan calon jamaah haji Kota Sungai Penuh.

Acara yang digelar di aula Kantor Wali Kota Sungai Penuh itu juga dihadiri unsur Forkopimda, Kemenag Sungai Penuh, dan undangan lainnya.

Tahun ini calon jamaah haji Kota Sungai Penuh yang akan diberangkatkan ke Tanah Suci Makkah berjumlah 116 orang, terdiri dari 47 laki-laki dan 69 perempuan.

Baca Juga: Siapa di Balik PT RPSL, Perusahaan Pelet Kayu Milik Pengusaha Cina yang Berkonflik dengan Siswi SMP di Jambi

Alvia Santoni menyampaikam atas nama Pemerintah Kota Sungai mengucapkan selamat menunaikan ibadah haji kepada calon jamaah haji yang tahun ini mendapat panggilan Allah.

"Semoga bapak ibu diberikan kelancaran, keselamatan, serta kesehatan menuju tanah suci," ujarnya.

Wawako yang akrab disapa Antos itu juga berpesan kepada calon jamaah haji untuk selalu menjaga kekompakan dan kebersamaan.

Baca Juga: Bercerita Kepada KPAI, Siswi SMP Berinisial SFA Punyai Cita-cita Jadi Polwan

Kemudian, tetap patuhi petunjuk dari ketua regu dan pendamping agar nantinya kita tidak terpisah dari rombongan.

Selain itu, Antos meminta kepada calon jamaah haji untuk selalu mendoakan kampung halaman agar menjadi negeri baldatun tayyibatun warabbun ghofur, negeri yang bermarwah, maju dan berkeadilan.

"Dijauhkan dari segala musibah, wabah bencana, dan marabahaya," tandasnya.

Editor: Ikbal Ferdiyal

Tags

Terkini

X