Begini Cara Polisi Bangunkan Sahur

- Senin, 13 Juni 2016 | 11:29 WIB
Patroli sahur Polres Pasuruan.
Patroli sahur Polres Pasuruan.

PASURUAN—Kita sudah biasa menyaksikan sekelompok bocah berkeliling kompleks untuk membangun warga menjalankan sahur. Namun, yang terjadi di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur justru berbeda. Anak-anak ditemani patrol sahur dari jajaran Polres Pasuruan.

Uniknya, para anggota polisi itu membangun warga sahur dengan menabuh perlengkapan drum band yang memang sudah dipersiapkan sebelumnya. Aksi ini dilakukan selama Ramadan.

“Ini patroli sekaligus sweeping balapan liar,” ujar Wakapolres Pasuruan Kompol Herlina.

Rombongan yang terdiri dari tiga mobil itu kemudian melanjutkan kegiatan dengan patroli sahur sambil menabuh drumband sepanjang jalan.

Tak hanya itu, anggota pun berjoget di atas mobil dengan mengikuti lagu yang ditabuh untuk menggugah warga makan sahur. Anggota yang melaksanakan ini adalah yang menjalan tugas piket jaga dini hari.

"Adanya patroli ini juga menekan angka curas, curat dan curanmor yang kerap terjadi," imbuhnya.

Editor: redaktur

Terkini

Tahun Kerbau Logam, Ini Shio yang Paling Beruntung

Jumat, 12 Februari 2021 | 09:15 WIB

Enam Makanan Ikonik Khas Imlek

Jumat, 12 Februari 2021 | 09:04 WIB

Serda Maria, Prajurit Kowad Berambut Pirang

Rabu, 20 Januari 2021 | 16:42 WIB

Di Balik Fenomena Anak Bermata Biru Pekanbaru

Selasa, 6 Oktober 2020 | 17:24 WIB

Rumah Batu: Jejak Sejarah Islam Jambi

Minggu, 20 Mei 2018 | 22:25 WIB

Masjid Batu, Masjid Bersejarah di Jambi

Minggu, 20 Mei 2018 | 22:15 WIB

Tradisi Unik Ramadhan di Palestina

Jumat, 18 Mei 2018 | 11:45 WIB
X